Selasa, 03 Juni 2008
NGOROK PADA ANAK
Infeksi ganda atau malah berkelompok sering ditemukan pada kelompok umur anak.
Keadaan ini sebenarnya bisa dicegah dengan memberikan vaksinasi pada anak.
Kekebalan tubuh anak bisa dibangkitkan dengan program vaksinasi( untuk kelompok penyakit yang sudah ada vaksin pembentuk kekebalan.)
Waspadai infeksi saluran nafas bagian atas(hidung dan tenggorok) pada anak,apalagi akhir-akhir ini tidak jarang ditandai dengan meningkatnya peran virus terkait pemanasan global dan perubahan iklim.
Kasus yang saya posting kali ini dirujuk
oleh seorang internist(ahli penyakit dalam),yakni seorang anak yang menderita infeksi akut pada tenggorok yang mengakibatkan pembengkakan tonsil (kelenjar getah bening di tenggorok)dan pembentukan debris(kerusakan sel/jaringan),disertai pembesaran kelenjar getah bening leher kanan.
Selain antibiotika,anak ini memerlukan immunomodulator.
Sumber infeksi di-eradikasi dengan mengangkat tonsil(operasi amandel).
Hal ini dilakukan bila gejala infeksi akut sudah terkontrol , yang dibuktikan dengan hasil pemeriksaan klinis dan pemeriksaan parameter laboratorium sudah dalam batas normal.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar